Kapal-Kapal yang Tak Pernah Mati
Tak ingin terhenti demi pengabdian pada siapa pun yang hendak pergi untuk menemukan segala harapan walau mengerti meski tak ada yg pasti.…
Tercipta bukan untuk tontonan
Atau pun buat pameran
Bukan pula hiasan pelabuhan
Berlabuh lahirkan pelaut ulung
Arungi gelombang yang terus menggulung
Tak ingin terhenti demi pengabdian
Pada siapa pun yang hendak pergi
Untuk menemukan segala harapan
Walau mengerti meski tak ada yang pasti
Kini tinggal seonggok besi
Tak lagi bisa berbagi
Ditinggal di tengah hamparan luas lautan
Di atas daratan di antara perairan
Atau tenggelam di dasar samodera dan terbenam
Di bawah ikan-ikan hias berenang
Ada yang mengenang
Ada yang melupakan
Bahkan ada yang tak mau lagi memandang
Kata orang kapal-kapal mati
Sebenarnya kapal-kapal itu tak pernah mati
Tetap hidup dan selalu memberi inspirasi
Bagi kehidupan dari generasi ke generasi
Yang menyimpan beribu pesan sarat arti
Penulis: Sanggar Mentari Mujadid (6)